Kira-kira awal januari tahun ini saya coba afiliasi hotel dan tiket pesawat dari website indonesia. Karena saya perhatikan tidak semua orang punya kartu kredit untuk booking hotel, jadi alternatif penghasilan tambahan selain agoda ya harus cari afiliasi yang mendukung pembayaran lokal, transfer bank atau atm. Penghasilannya lebih banyak dibandingkan dipasangi adsense.
Nah bulan mei kemarin sudah mulai kelihatan hasilnya walaupun belum signifikan, tapi lumayan untuk isi ulang kuota internet. Saya anggap ini duit iseng karena bisa dibilang usaha yang saya kerahkan sangat minimal, makanya hasilnya juga minimal hee. Cuma modal web html 1 halaman sama domain. Sebenarnya ini bisa dikembangkan lebih lanjut sih tambahin konten seputar wisata atau semacamnya.
Bagi yang punya blog seputar wisata, pas banget ikut afiliasi ini daftarnya gratis kok lewat link ini. Untuk pembayaran komisinya minimal sudah terkumpul Rp 200.000 dan akan ditransfer langsung ke rekening tanpa potongan biaya.
Awalnya saya iseng (lagi-lagi iseng hee) karena lihat di Purwokerto ada hotel besar yang setelah saya cek belum punya website. Langsung saja saya daftarkan domain persis dengan nama hotelnya. Di websitenya dengaja tidak saya cantumkan nomor telepon hotel tersebut karena tujuan saya kan ingin dapat komisi dari booking hotel.
Saya daftarkan ke Agoda dan diterima, tapi ternyata hotel tersebut belum terdaftar di Agoda. Yah, daripada nganggur saya alihkan ke hotel-hotel lain di Purwokerto. Hehe aneh sih rasanya, tapi ya ini kan kerjaan iseng. Belakangan saya cek ternyata hotel ini sudah bergabung dengan situs booking hotel yang saya sebut diatas.