Membuat blog tidak hanya sebagai media untuk membagikan informasi berupa konten seperti artikel dan sebagainya. Anda juga bisa memonetisasi blog Anda tersebut sehingga menghasilkan uang dari banyaknya pengunjung yang mengaksesnya. Salah satunya adalah dengan menggunakan Google Adsense blog Anda.
Mendaftarkan akun Anda sehingga diterima oleh Google Adsense memang bukan hal yang mudah. Karena itu, Anda tidak boleh sembarangan menggunakannya. Apalagi sampai Anda melakukan hal-hal yang haram dilakukan sehingga dianggap sebagai pelanggaran yang bisa membuat akun Anda diblokir oleh Google.
Agar Anda tidak berlaku sembarangan sehingga menimbulkan kecurigaan yang berimbas akun Anda terblokir karena dianggap pelanggaran, Anda harus tahu apa saja yang tidak boleh Anda lakukan. Untuk itu, berikut ini beberapa hal yang tidak boleh dilakukan:
Spyware atau perangkat pengintai adalah sebuah program yang berbahaya dan bisa dengan sendirinya terpasang ke dalam sebuah sistem. Perangkat tersebut bisa mencuri data dari penggunanya dan bisa merusak sistem dari penggunanya.
Google sangat melarang adanya spyware karena bisa dianggap sebagai virus yang dapat membahayakan dan juga merugikan para pengunjung. Karena itu, pastikan blog Anda tidak terdapat spyware.
Anda tidak dibolehkan mengklik sendiri iklan yang muncul di beranda blog Anda. Hal tersebut bisa terdeteksi dan bisa diindikasikan sebagai sebuah metode yang begitu fatal.
Kalau Anda seorang pemula, jangan sampai melakukan hal tersebut. Termasuk dengan menyuruh keluarga, teman, dan kerabat dekat untuk melakukan hal yang sama. Bukannya menguntungkan, justru malah merugikan diri Anda sendiri.
Iklan yang akan ditampilkan memang nantinya berasal dari pihak Google. Namun, Anda tidak dibolehkan mengemis dengan cara menulis permohonan untuk mengklik iklan atau sejenisnya. Jika Anda melakukannya, hal tersebut bisa membuat akun Anda masuk dalam daftar blokir Google.
Jumlah trafik yang tinggi memang akan sangat menguntungkan pemilik blog. Semakin tinggi trafiknya maka semakin besar pula keuntungan yang didapatkan dari Google Adsense. Namun, jangan gunakan bot traffic untuk meningkatkan jumlah trafik.
Google bisa dengan mudah memblokir blog jika menemukan adanya pelanggaran satu ini, yaitu dengan sengaja menaikkan trafik pengunjung menggunakan bot. Bahkan menggunakan metode tukar trafik juga sangat dilarang. Contohnya dengan mengajak pemilik blog lain untuk bertukar kunjungan.
Hindari beberapa hal di atas agar blog Anda tetap aman. Jangan sampai akun terblokir yang akan merugikan Anda sendiri.
Setelah mengetahui apa saja yang tidak boleh dilakukan, Anda bisa segera membuat akun Google Adsense. Caranya sangat mudah, bahkan bagi para pemula sekalipun.
Berikut adalah caranya:
Setelah persyaratan terpenuhi, tinggal tunggu 2-3 minggu untuk mengetahui apakah diterima atau ditolak. Untuk informasi lebih dalam dapat anda lihat di https://angindewa.com/syarat-dan-cara-monetisasi-blog/.
Seperti itulah Google Adsense blog jika Anda tertarik. Perhatikan hal yang harus dihindari saat menggunakan Adsense agar Anda tidak rugi sendiri.