Rekomendasi HP 2 Jutaan Terbaik untuk Mendukung Mobilitas

5 Apr 2020 - 01:05

Hadirnya deretan brand ponsel masa kini memang sering menjadi kebimbangan. Dari begitu banyaknya brand, setiap brand selalu menonjolkan kesan khusus untuk menarik konsumen. Salah satunya menghadirkan ponsel murah dengan harga Rp 2 jutaan. Saat ini tak sedikit pilihan HP 2 jutaan ****berkualitas yang bisa di dapatkan. Berikut beberapa diantaranya.

Huawei Honor 10 Lite

Huawei memang memiliki teknologi yang unggul untuk masalah ponsel pintar. Sesudah mencuri perhatian dengan P30 Pro, sekarang pasar Rp 2 jutaan juga bisa menggunakan HP kamera terbaik ****ini. Huawei Honor 10 Lite memiliki kamera yang lebih jernih dan dapat mengambil gambar dengan warna yang begitu baik. Selain itu, ketika mengambil gambar video, Anda kamera Huawei Honor 10 Lite juga dapat meredam gerakan, sehingga tampilan objek menjadi semakin maksimal. Semenjak menjalin kerjasama dengan Leica, Huawei memang unggul untuk masalah kamera. Huawei Honor 10 Lite di banderol dengan harga Rp 2,3 jutaan.

Oppo A5 2020

Pabrikan lain yang memberikan kualitas terbaik lainnya ialah Oppo. Oppo A5 2020 memang bisa membuat calon pembeli menjadi semakin penasaran. Di banderol dengan harga Rp 2,1 jutaan, spesifikasi serta teknologi kamera yang dimiliki Oppo A5 2020 ini cukup canggih. Tak hanya itu pilihan warna yang dimiliki Oppo A5 2020 juga cukup menawan membuat ponsel dengan harga 2 jutaan ini menjadi salah satu idola masa kini.

Realme 3 Pro

Realme 3 Pro memiliki spesifikasi yang cukup tangguh dan di banderol dengan harga terjangkau. HP 2 jutaan ini sangat cocok untuk memenuhi kebutuhan Anda sebagai pengguna. Desain Realme 3 Pro begitu menarik dengan layar lebar dan luas. Ada pula poni berbentuk waterdrop notch yang membuatnya menjadi semakin memukau.

Realme 5 Pro

Selain Realme 3 Pro ada pula Realme 5 Pro. Realme 5 Pro dirilis pada tahun 2019 lalu, tepatnya pada bulan September. Realme 5 Pro memiliki spesifikasi yang cukup baru dan canggih contohnya seperti penggunaan Qualcomm Snapdragon 712 serta daya baterai sebesar 4.000 mAh. Realme 5 Pro juga memiliki 4 kamera utama, yang bisa memuaskan hobi Anda untuk mengambil gambar. Realme 5 Pro di banderol dengan harga Rp 2,6 jutaan.

Xiaomi Mi 8 Lite

Jika Anda ingin memiliki flagship dari Xiaomi namun dengan harga yang terjangkau, sepertinya Xiaomi Mi 8 Lite bisa menjadi pilihan. Xiaomi Mi 8 Lite memiliki fitur cukup mewah yang dapat menyokong layaknya ponsel dengan spesifikasi kelas atas. Walaupun Xiaomi Mi 8 Lite adalah ponsel yang keluar pada tahun 2018 lalu, namun Anda tak perlu takut karena spesifikasinya bisa dikatakan cukup unggul. Xiaomi Mi 8 Lite di banderol dengan harga Rp 2 jutaan.

Xiaomi Redmi Note 8

Produk dari Xiaomi yang lainnya adalah Xiaomi Redmi Note 8. Ketika pertama kali diluncurkan, Xiaomi Redmi Note 8 sempat dianggap sebagai ponsel gahar. Untuk saat ini, Anda bisa mendapatkan Xiaomi Redmi Note 8 dengan harga Rp 2 jutaan. Xiaomi Redmi Note 8 memiliki 5 kamera dan menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon.

Jadi, dari deretan pilihan ponsel di atas, mana yang Anda jadikan sebagai pilihan? Untuk masalah spesifikasi, antara satu dengan yang lain memang memiliki spesifikasi yang kurang lebih sama. Sedikit perbedaan HP 2 jutaan ini hanya ada pada kamera yang dimilikinya.

Artikel Lainnya

Komentar

© 2023 Nulis